Monday, August 15, 2011

Strawberry (Stroberi)

Rasanya asam-manis tak hanya enak dimakan tapi juga sering menjadi hiasan cake dan minuman. Dibalik rasanya yang asam, ternyata banyak sekali manfaatnya. Buah yang berwarna merah ini memang sudah tidak asing lagi. Strawberry namanya, kalau orang Indonesia nyebutnya stoberi, seringkali ditemukan dalam cake ataupun minuman segar.

Menanamnya juga gampang dan cepat berbuah. Cukup beli bibitnya atau minta tetangga aja degh (gratisan aja bawaannya, hehehe). Jadi ga perlu beli mahal-mahal lagi di supermarket. Dan diriku berhasil menanamnya di rumahku (Pematang Siantar, Sumut) hanya di polybag, telah juga memanen hasilnya.



Warna merahnya sangat cantik menggoda karena kandungan pigmen antosianin dan juga antioksidan yang tinggi. Kalau mendengar kata 'antioksidan', pikiran kita pasti langsung terbayang akan banyaknya manfaat di balik sebutir buah strawberry ini. Selain antioksidan, strawberry juga mengandung vitamin C yang tak kalah dengan jeruk. asam folat, serat, potasium, serta asam ellagic.


Selain kandungan nutrisi yang tinggi, strawberry juga kaya manfaat loh. Diantaranya adalah membantu menurunkan kadar kolesterol, mengurangi gejala stroke, mengandung zat anti alergi dan radang, melawan radang sendi. Delapan buah strawberry sehari mampu memenuhi kebutuhan serat harian plus vitamin C yang kita dibutuhkan tiap hari.

Mengkonsumsi buah strawberry secara teratur setiap hari, mampu menghaluskan kulit dan juga mencegah proses penuaan akibat radikal bebas. Kandungan asam ellagic apada strawberry bisa memperlambat aktivitas sel kanker.


Buah strawberry paling baik dimakan dalam keadaan segar. Apabila sudah diolah biasanya kandungan nutrisinya sudah berkurang. Untuk menyimpan buah ini sebaiknya berhati-hati, karena strawberry bukan buah yang tahan disimpan dalam jangka waktu lama meskipun di dalam lemari es.

Strawberry yang terlihat sedikit busuk, sebaiknya pisahkan dengan strawberry yang masih dalam kondisi baik. Karena hal ini bisa menularkan ke buah strawberry yang kondisi nya masih baik. Strawberry dapat disimpan dalam lemari es tidak lebih dari 4 hari, kalau lebih dari itu biasanya kualitasnya sudah jauh berkurang.

Yukk mari kita mengkonsumsi strawberry setaip hari, dan biar ga beli tanam aja dirumah sendiri, gampang kok!.

No comments:

Post a Comment